Rabu 12 Oktober 2022 ,--
KOTA -- BEKASI ,--
Sore ini, Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengukuhkan para dewan hakim dan panitia Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Tingkat Kota yang ke - 24.
Tri Adhianto berharap bahwa pengukuhan ini menjadi bagian proses kehormatan terutama para dewan hakim pada saat periode terakhir dan harus menjadikan motivasi khusus dalam mengembangkan kembali LPTQ Kota Bekasi untuk kedepannya.Usai dikukuhkan, dilanjutkan Plt. Wali Kota Bekasi mengucapkan selamat atas kepercayaan sebagai dewan hakim dan khususnya untuk para pengurus LPTQ Kota Bekasi yang harus dipersiapkan ialah berbagai event event besar keislaman baik di Tingkat Provinsi Jawa Barat ataupun tingkat nasional harus menjadi terbaik membawa nama Kota Bekasi, dan para pesertanya harus disiapkan.
"Kesuksesan tingkat Kota Bekasi ini sangat bergantung dengan terkaitnya proses pelaksanaan kepanitian yang termasuk didalamnya adalah proses penilaian dan yang lebih penting adalah satu kegiatan harus ada proses outcome nya dan satu indikator – indikator ini menjadi rujukan bahwa kita harus mempersiapkan diri untuk menuju ke tingkat yang lebih tinggi lagi yaitu Tingkat Provinsi Jawa Barat” kata Tri Adhianto.
Dirinya juga berpesan agar kita memperbaiki dan bersemangat untuk bisa bertanding atau berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi lagi sehingga menjadi motivasi buat Pembina, juga untuk terus memperbaiki diri sehingga mereka mendapatkan hasil yang maksimal, saya sampaikan sekaligus selamat kepada para Hakim dan LPTQ yang telah dikukuhkan."Tentunya harapan-harapan ada di tangan pengurus LPTQ Kota Bekasi, saya selaku Plt. Wali Kota Bekasi akan terus mendukung untuk kemajuan semua program ini, dan berharap semua event diikuti sehingga nama Kota Bekasi pun harum di event keagamaan." Tutup Tri.
(Ndoet/Int.SAL)( GEOFFREY . M )
Adv / Humas Kota Bekasi ,--