DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA PERSANDIAN DAN STATISTIK (DISKOMINFOSANTIK) KABUPATEN BEKASI MARATON MEMBERSIHKAN KALI JAMBE

September 13, 2022
SIMAK BERITA NEWS   .   COM ,--

Selasa 13 September 2022,--KABUPATEN -- BEKASI ,--

Dibersihkan Maraton, Kali Jambe Kini Terbebas Sampah Cikarang Pusat  Dalam upaya mengantisipasi bencana banjir yang diakibatkan tumpukan sampah, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bekasi secara maraton tiga hari berturut-turut membersihkan tumpukan sampah di Kali Jambe, Kecamatan Tambun Selatan.

 Pembersihan dilakukan di empat titik berbeda yang volume sampahnya banyak dan menghambat arus kali.

Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi, Rahmat Atong mengatakan, kegiatan tersebut terbukti sangat efektif jika melihat kondisi terkini kali Jambe yang melintasi Kecamatan Tambun Selatan.“Dari kegiatan tersebut kita bisa melihat bahwa kondisi sungai yang menjadi target kita sudah terbebas dari sampah-sampah yang menumpuk di permukaan sungai dan bantaran kali. 

Sekarang sungai atau kalinya sudah bersih,” ucap Atong, pada Selasa (13/09/22).Atong menjelaskan, kebersihan lingkungan di wilayah Kabupaten Bekasi menjadi fokus utama Pj Bupati Bekasi yang juga meliputi aspek-aspek lainnya seperti sungai, bantaran kali, hingga sampah-sampah liar di lingkungan masyarakat. Adapun 4 (empat titik) lokasi sampah-sampah liar yang dibersihkan di Kali Jambe tersebut antara lain di Crossing Tol KM 19, Rumah Pemotongan Hewan (RPH), Keramat Mundu dan hilir di Desa Jejalenjaya.“Melalui Program TANCAP GAS (Tanggulangi, Tanggap dan Cepat Gangguan Sampah di Sungai).

kini fungsi sungai dan kali sudah berjalan dengan semestinya, semoga ini bisa mengurangi resiko bencana banjir jika musim hujan tiba,”Ditaksir sampah-sampah yang berhasil diangkut oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi bekerjasama dengan Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWS CC) dan Dinas Sumber Daya Air BMBK Kabupaten Bekasi mencapai 130 ton lebih dengan menggunakan 12 truk pengangkut sampah, dan mengerahkan 17 orang dari Tim Biyawak.


( Erlangga Gusti Nur Cahya ).


Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

Tidak ada komentar